Liputan6.com, Bintan: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Sabtu (26/2) pagi, meresmikan proyek pembangunan tahap pertama kawasan wisata terpadu di Teluk Sebong, Desa Sebong Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Presiden memberikan nama Pesona Lagoi Bintan untuk kawasan wisata terpadu tersebut.
Dalam sambutannya, Presiden meminta semua pihak bekerja sama sehingga pembangunan kawasan itu bisa tuntas. Presiden juga berharap kawasan itu bisa menjadi seperti Singapura atau bahkan lebih baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar